
Pelatih Timnas Italia Gennaro Gattuso menyebut para pemain asuhannya ‘ketakutan’ saat menjamu Norwegia dalam laga terakhir Grup I Kualifikasi Piala Dunia 2026 , yang berujung kekalahan telak 1-4.
Bertanding di San Siro, Senin (17/11/2025) dini hari WIB, Francesco Pio Esposito sempat mengangkat asa Italia lewat gol di menit ke-11. Keunggulan satu gol itu bertahan hingga turun minum.
Namun yang terjadi di babak kedua adalah kebangkitan Norwegia. Dipimpin Erling Haaland di lini depan, tim asuhan Stale Solbakken itu lalu mencetak empat gol.










